Cerita Tutus Thomson Pernah Membentuk Band Bersama Bayu Skak
TABLOIDBINTANG.COM - Nama Tutus Thomson mulai dikenal setelah berperan sebagai Yayan dalam film Yowis Ben. Tutus Thomson kembali membintangi sekuel Yowis Ben, yakni Yowis Ben 2. Dibanding pemain yang lain, Tutus Thomson satu – satunya aktor yang minim pengalaman dalam dunia seni peran.
"Awalnya saya aktif dalam dunia musik, sejak usia 9 tahun orang tua meminta saya belajar alat musik gitar hingga drum, akhirnya saya memilih drum sampai sekarang," bilang Tutus Thomson yang mengidolakan grup musik asal Amerika Serikat, Blink 182.
Tahun 2011 Tutus Thomson yang lahir dan besar di Malang, Jawa Timur berkenalan dengan Bayu Skak. Setahun berteman keduanya sepakat membentuk grup band, Tutus Thomson bermain drum sementara Bayu bermain bas. Nama band mereka Bayu Skak With The Band. "Band kami cuma berusia 5 tahun karena 2017 memutuskan bubar jalan," kenang Tutus Thomson.
Meski sudah tidak lagi bersama dalam band, bukan berarti komunikasi Tutus Thomson dan Bayu Skak terputus. Bayu Skak mengajak Tutus Thomson untuk kasting Yowis Ben, memerankan Yayan yan seorang drummer.
"Bayu berperan besar dalam karir saya di dunia film, dia memberikan semangat kalau saya bisa sukses," cerita Tutus Thomson.
Tidak hanya Bayu Skak, saat di lokasi syuting Tutus Thomson juga dibantu oleh para pemain Yowis Ben yang lain seperti Joshua Suherman dan Brandon Salim. "Untuk Yowis Ben 2 saya sudah terbiasa dengan akting, semoga ada tawaran film berikutnya untuk saya," harap Tutus Thomson.